Sering Terjang Genangan Air? Ini Tips Merawat Motor Saat Musim Hujan Tiba

06 Jan 2026
Sering Terjang Genangan Air? Ini Tips Merawat Motor Saat Musim Hujan Tiba
Sering Terjang Genangan Air? Ini Tips Merawat Motor Saat Musim Hujan Tiba

Jalan berlubang, becek, dan genangan air dimana-mana jadi permasalahan umum bagi pengendara motor saat musim hujan tiba yang kerap kali sulit dihindari. Belum lagi saat air meluap dan menyebabkan banjir di beberapa ruas jalan yang harus dilalui. Tidak ada jalan lain, akhirnya motor harus menerjang banjir.  Walaupun sudah menjadi masalah rutin setiap musim hujan, rasa cemas pada kondisi motor pasti tetap tidak terhindarkan. Takut motor mogok dan rusak salah satunya. Kalau motor sering terjang banjir dan genangan air, proses perawatan motor harus ekstra. Oleh karena itu, penting untuk tahu tips merawat motor saat musim hujan tiba biar bisa tetap berkendara dengan aman dan nyaman. 

 

  1. Mengecek Kondisi Rantai Secara Berkala 

Salah satu upaya merawat motor saat musim hujan adalah rajin mengecek kondisi rantai. Air hujan beserta lumpur yang masuk ke sela-sela rantai dapat menyebabkan pelumas luntur sehingga muncul karat. Selain itu, tanpa pelumas yang baik rantai bisa kering dan aus yang menyebabkan rantai bisa kendor hingga putus. Akan bahaya jika rantai putus saat motor sedang digunakan, bisa menyebabkan kecelakaan fatal. 

 

  1. Membersihkan Motor Setelah Kehujanan 

Walaupun hujan adalah air, jangan pikir kendaraan jadi bersih setelah terkena air hujan. Air hujan bersifat asam dan bisa menyebabkan cat motor mudah pudar, terkelupas, hingga berkarat. Tips merawat motor saat musim hujan salah satunya adalah membersihkan motor dengan air mengalir. Selain menetralkan air hujan, membersihkan motor dilakukan untuk mencegah adanya kotoran menempel yang bisa merusak komponen. 

 

  1. Mengecek Kondisi Rem 

Rem adalah kunci keselamatan berkendara, oleh karena itu mengecek kondisi rem menjadi poin penting dalam merawat motor saat musim hujan. Jika sering diguyur air hujan, rem bisa licin hingga telat merespon. Cek kondisi rem minimal satu minggu sekali jika motor digunakan setiap hari. Komponen yang perlu dicek adalah ketebalan kampas rem,  kondisi cakram rem berkarat atau tidak, minyak rem, dan respon rem saat ditekan. 

 

  1. Menjaga Tekanan Angin Ban 

Kondisi jalanan yang licin akibat genangan air di jalan menyebabkan motor mudah tergelincir jika tekanan angin ban tidak pas. Jika tekanan angin kurang, kondisi motor akan lebih berat dan susah dibelokkan sedangkan jika tekanan angin berlebih motor bisa mudah terpental di jalan berlubang. Jadi jangan sampai lupa cek tekanan ban dalam merawat motor saat musim hujan ya. 

 

  1. Mengecek Belt dan Busi 

Tips merawat motor saat musim hujan yang harus diperhatikan adalah lebih rajin mengecek belt (CVT/V-belt) jika sering menerjang genangan dan guyuran hujan. Air yang masuk ke CVT menyebabkan belt lebih cepat aus, licin, atau retak. Kelembapan saat musim hujan bisa juga berdampak pada busi lembap dan kotor. Air bisa masuk lewat cop busi dan mesin jadi susah menyala. 

 

  1. Asuransikan Motor

Selain menjaga kondisi motori, merawat motor di musim hujan akan lebih tenang jika motor sudah diasuransikan. Karena kondisi motor kadang tidak bisa dikompromi, asuransi motor akan menjaga cash flow ketika motor harus mendapat perbaikan. Bisa juga ringankan beban finansial saat terjadi kecelakaan lalu lintas. 

 

Sedia jas hujan sebelum hujan, minimalisir riesiko terjang genangan air di musim hujan. Mulai dari Rp165.000 perbulan atau pertahun, segera asuransikan motor kesayangan kamu dengan Jaga Motorku dari Jaga Diri.  Pembelian mudah, tanpa proses survey motor. Dapatkan manfaat santunan kerusakan sebagian pada sepeda motor akibat kecelakaan dan/atau perampokan Rp1.000.000, santunan kerusakan konstruktif akibat kecelakaan dan/atau perampokan Rp3.750.000, santunan kehilangan sepeda motor hingga Rp5.000.000, santunan biaya perawatan rumah sakit akibat kecelakaan hingga Rp1.000.000, dan icon plan

santunan meninggal dunia/cacat tetap akibat kecelakaan Rp25.000.000. Lengkapnya klik disini.